Salah satu tempat yang bisa dijadikan rujukan ketika misalnya anda ingin membeli sebuah rumah hunian baru adalah Jakarta Barat.
Jakarta Barat adalah sebuah wilayah administrasi di Jakarta yang memiliki beberapa tempat terkenal seperti misalnya Glodok ataupun Gedung Balai Kota.
Untuk mengetahui apa saja keuntungan ketika membeli rumah di Jakarta barat. Dalam artikel ini kita akan membahas secara khusus tentang keuntungan membeli rumah di kawasan yang berbatasan langsung dengan Tangerang ini.
Mengenal Jakarta Barat
Jakarta barat atau biasa disingkat Jakbar adalah wilayah yang memiliki 8 kecamatan serta 56 kelurahan. Penduduk di kawasan ini kebanyakan adalah warga asli Jakarta dan juga para pendatang yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia.
Secara wilayah, Jakbar memiliki beberapa tempat yang terkenal. Diantaranya adalah Kalideres, Tomang, Slipi, Taman Sari, Kembangan, Kebon Jeruk, Cengkareng, Palmerah dan juga Kembangan.
Tips Membeli Rumah di Jakarta Barat
Ketika ingin membeli atau menyewa sebuah rumah yang ada di kawasan Jakarta Barat. Ada beberapa tips yang perlu anda perhatikan. Diantara tips membeli rumah di Jakarta Barat kurang lebih sebagai berikut:
Jangan Beli via Agen
Meskipun membeli via agen mungkin akan membuat anda lebih nyaman. Namun, nyatanya membeli rumah lewat agen atau pihak ketiga dapat membuat harga rumah menjadi lebih mahal.
Hal ini wajar karena bagaimanapun agen akan mencari keuntungan dari setiap transaksi penjualan yang dilakukan.
Nah, jika anda ingin harga rumah yang lebih murah, ada baiknya anda membeli rumah secara langsung pada pihak developer ataupun pihak pertama penjual rumah.
Dengan seperti itu, diharapkan anda bisa mendapatkan harga normal tanpa harga tambahan dari pihak manapun.
Ikuti Pameran Properti
Dalam periode tertentu biasanya akan ada sebuah pameran properti yang diselenggarakan pihak-pihak tertentu. Ikutilah event semacam ini untuk memperoleh informasi sebanyak banyak tentang rumah yang sedang dijual.
Di tempat pameran, anda bisa mengunjungi stand tertentu dan mengumpulkan setiap brosur yang mereka berikan. Di rumah anda bisa mempelajari setiap brosur dan mencari informasi tambahan lain via internet.
Membeli Rumah Bekas
Jika budget anda pas pasan, anda tidak perlu memaksakan diri untuk membeli rumah dalam bentuk baru. Anda bisa mempertimbangkan rumah bekas yang masih bagus dan juga layak huni.
Pada sebagian besar rumah bekas. Biasanya harga yang dipatok cukup murah dibandingkan rumah baru. Apalagi jika pemilik rumah tersebut ingin menjual rumah dalam waktu cepat. Harga rumah yang ditawarkan biasanya cukup jauh dibawah standar.
Cari Area Pinggiran
Saat ini banyak sekali developer yang membangun perumahan di area area pinggiran. Anda bisa membeli rumah seperti itu karena harga yang ditawarkan biasanya lebih murah.
Namun, anda tetap harus memperhatikan aspek lain jikapun misalnya ingin membeli rumah di area pinggiran. Misalnya adalah akses jalan, jarak rumah ke kantor dan juga apakah area tersebut aman dari banjir ataupun ancaman lainnya.
Pilih Perumahan
Seperti diketahui bersama, bahwa keamanan di Jakarta, khususnya Jakarta barat cukup tinggi. Berbagai jenis pencurian seperti misalnya curanmor banyak terjadi di area-area umum ataupun khusus.
Sebagai langkah pencegahan, anda lebih baik membeli rumah di area perumahan yang memiliki pos satpam ataupun one gate system.
Dengan seperti itu, diharapkan rumah akan lebih terjaga apabila dalam kondisi malam ataupun ditinggalkan penghuninya bekerja.
Lihat Lingkungan
Dalam memilih rumah, anda juga harus memperhatikan faktor lingkungan, entah itu kebersihan, keamanan dan sebagainya. Terlebih jika misalnya anda memiliki anak yang masih kecil.
Bagaimanapun, nantinya anak anda akan pergi keluar dan bermain. Nah, disinilah proteksi anda diperlukan karena bisa saja anak anda bergaul dengan teman teman yang buruk.
Jika diperlukan, anda bisa melakukan survei kecil kecilan dengan melihat suasana di sekitar rumah yang anda beli. Dari pantauan langsung, anda sedikit banyaknya bisa menyimpulkan seperti apa lingkungan yang akan anda tinggali nanti.
Pertimbangkan Membeli Rumah Non KPR
Membeli rumah secara cash mungkin berat dilakukan. Maka dari itu, umumnya orang lebih suka membeli rumah dengan KPR meskipun kadang bunganya mencekik.
Sebelum membeli rumah dengan KPR, alangkah baiknya anda pertimbangkan dengan baik, apakah harus membeli dengan cara seperti itu.
Alih-alih ingin mempunyai rumah yang bisa membuat anda tidur nyenyak, dengan KPR anda bisa bisa sulit tidur karena memikirkan setoran dan bunga yang harus anda bayarkan setiap bulannya.
Nah, itulah beberapa tips yang perlu anda perhatikan ketika akan memilih rumah di kawasan Jakarta barat.
Adapun, jika anda ingin mencari referensi rumah dijual secara online, anda bisa menggunakan situs penjualan rumah seperti misalnya Rumah.com
Di situs tersebut banyak sekali referensi rumah yang bisa anda pilih untuk memenuhi kebutuhan hunian anda beserta keluarga.